Perkuat Hilirisasi Penelitian di Banyuwangi
Keterlibatan perguruan tinggi dalam industrialisasi menunjukkan perkembangan yang signifikan. Beberapa usaha yang mampu mendorong hilirasi penelitian untuk kesejahteraan di masyarakat membuktikan bahwa perguruan tinggi menjadi salah satu tumpuan penting di dalam menjaga ketahanan ekonomi negara, terutama di daerah-daerah yang lemah dalam hal industrialisasi. Perguruan tinggi sebagai agent of economic development merupakan kelanjutan agent of education,” jelas Wakil Rektor Empat Universitas Airlangga saat memberi sambutan dalam Rapat Kerja Program Studi Di Luar Kampus Utama (PSDKU) Universitas Airlangga Banyuwangi (18/12).
Perguruan Tinggi Negeri (PTN), terutama yang berbadan hukum bahkan memiliki tanggung jawab tersendiri, yakni keharusan untuk membiayai proses belajar mengajar, penelitian, sampai ke pengelolaan keuangan secara mandiri. “Meskipun tidak secara keseluruhan, community service, dan reputasi bisnis menjadi hal penting bagi kelanjutan Unair sebagai salah satu PTN BH,” ujar Junaidi
Junaidi menambahkan, Unair merancang program hilirisasi hasil penelitian secara periodik untuk memperbesar reputasi bisnis dan revenue. Jika program pengembangan penelitian dosen dan mahasiswa berada di level hulu yang dikoordinir oleh Lembaga Penelitian dan Inovasi (LPI), hilirisasi berada di Lembaga Pengembangan Bisnis dan Inkubasi. “Inovasi merupakan bagian penting perkembangan hilirasi penelitian,” sambung sekretaris LPBI Andi Hamim Zaidan.
Senada dengan itu, pemerintah daerah Banyuwangi mendukung penuh program Unair dalam hilirasi produk, serta mendekatkan salah satu universitas terbesar tersebut dengan industri dan investor. “Banyuwangi tahun 218 mendapat penghargaan 340. Dan kami berharap bisa bertambah dan berkembang dengan kehadiran Unair di sini.” jelas Staf Ahli Pemkab Banyuwangi Peni Handayani.
Unair sudah memiliki beberapa teaching industry, baik yang sedang berjalan maupun yang masih berupa pembangunan dan perintisan. Pada tahun 2019, dua satuan usaha komersil, yakni PT Consulting dan PT Agro Bisnis akan didirikan. Dosen di PSDKU sangat mungkin ikut ambil bagian terutama di sektor agro bisnis. “Kalau perlu, Unair siap membangunkan teaching industry” tambah Junaidi. (rahartika)